Image of Analisis Struktur Biaya Usaha Produksitahu Diud. Mandiri Ciputat Tangerang Selatan

Text

Analisis Struktur Biaya Usaha Produksitahu Diud. Mandiri Ciputat Tangerang Selatan



Shabrina Rachmania. 11140920000031. Analisis Struktur Biaya Produksi Tahu di UD. Mandiri Ciputat Tangerang Selatan(Dibawah bimbingan Siti Rochaenidan Titik Inayah)Kedelai merupakan salah satu bahan pangan yang memiliki permintaan yang tinggidi Indonesia. Namun, kebutuhan kedelai di Indonesia masih mengandalkan impor untuk memenuhi permintaan. Salah satu olahan kedelai yang memiliki konsumsi paling tinggi adalah tahu. Usaha pembuatan tahu potensial untuk dijalankan. UD. Mandiri merupakan industri kecil yang mengolah tahu di daerah Ciputat, Tangerang Selatan. Berdasarkan wawancara, salah satu masalah di UD. Mandiri adalah kurangnya manajemen dalam mengatur biaya produksi tahu yang pencatatan biaya keluar dan masuknya tidakrapih, sehingga tidak mengetahui keuntungan maksimum yang didapat.UD. Mandiri juga menggunakan kedelai impor yang harganya cenderung selalu naik sehingga dapat mengurangi efisiensi biaya produksi tahu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisisstruktur biaya tahu di UD. Mandiri Ciputat Tangerang. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menganalisis biaya yang dikeluarkan oleh UD. Mandiri untuk memproduksi tahu. Data yang digunakanpada penelitian ini adalah data penerimaan, produksi, biaya tetap dan biaya variabel pada tahun 2018. Data tersebut kemudian diolah menggunakan aplikasi Microsoft Excel 2016.Berdasarkan analisis struktur biaya, biaya yang dikeluarkan oleh UD. Mandiri terdiri dari biaya tetap dan biaya variabel. Biaya tetap terdiri dari biaya penyusutan bangunan, bak semen, mesin giling, penggorengan, ember serta biaya penyusutan peralatan yang termasuk ke dalam biaya tetap. Biaya variabel terdiri dari biaya bahan baku kedelai, biaya minyak goreng, biaya bahan tambahan, biaya tenaga kerja, biaya bahan bakar dan biaya listrik. Besar biaya tetap yang dikeluarkan dalam satu tahun adalah sebesar Rp. 44.363.167 atau 3,11%. dan biaya variabel adalah sebesar Rp. Rp. 1.381.998.600 atau 96,89%Berdasarkan analisis pendapatan, pendapatan yang didapat oleh UD. Mandiri untuk memproduksi tahu dalam setahun adalah sebesar Rp.Rp. 341.558.360. Berdasarkan analisis B/C Ratio tingkat keuntungan di UD. Mandiri adalah sebesar 0,24 yang mengartikan usaha produksi tahu di UD. Mandiri berjalan efisien dan menguntungkan. Berdasarkan analisis BEP. Titik impas harga penjualan produksi adalah sebesar Rp. 29.957 dan titik impas volume penjualan adalah sebesar 41.078 loyang. Hal ini mengartikan bahwa usaha produksi tahu di UD. Mandiri masih menguntungkan karena penjualan rata-rata diatas BEP. Berdasarkan analisis payback period UD. Mandiri kembali modal dalam waktu 8 bulan 6 hari mengartikan bahwa UD. Mandiri menguntungkan karena kembali modal kurang dari umur investasi. Berdasarkan analisis sensitivitas dan switching valuekenaikan biaya yang dapat ditoleransi dalam menjalankan produksi tahu adalah sebesar 53% untuk kenaikan kedelai dan 213% untuk kenaikan minyak goreng.Kata kunci: Olahan Kedelai, Tahu, Struktur Biaya, Pendapatan.


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) 019 AGR 2020
A019
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
019 AGR 2020
Penerbit Fak.Sains dan Teknlogi UIN Jakarta : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
81 hlm,; 28 Cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
019
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog