No image available for this title

Text

Strategi Pengembangan Sub Sektor Pertanian Unggulan dalam Pembangunan Daerah Kabupaten Pemalang



Kabupaten Pemalang memiliki sektor ekonomi yang berkontribusi besar terhadap PDRB yaitu sektor pertanian. Sektor ini didukung oleh sumber daya alam Kabupaten Pemalang dan sumber daya manusia yang dominan berkerja pada sektor pertanian. Hal ini didukung juga dengan adanya strategi yang dibuat pemerintah yang tertuang dalam RPJMD Kabupaten Pemalang.
Strategi yang dibuat belum sepenuhnya dapat menjawab permasalahan pembangunan pertanian pada tingkat petani. Permasalahan tersebut dibagi menjadi dua yaitu permasalahan non teknis dan teknis salah satunya masalah anggaran dana yang dikeluarkan untuk membangun sub sektor pertanian terbatas. Berdasarkan masalah yang ada tujuan penelitian ini adalah (1) Menganalisis kontribusi, pertumbuhan, daya saing sub sektor pertanian, (2) Menganalisis sub sektor pertanian yang menjadi unggulan., (3) Mengidentifikasi fakor-faktor eksternal yang menjadi peluang dan ancaman serta fakor-faktor internal yang menjadi kekuatan dan kelemahan (4) Merumuskan alternatif dan prioritas strategi yang dapat dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Pemalang.
Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan cara wawancara, kuesioner terbuka dan kuesioner tertutup. Metode pemilihan narasumber menggunakan metode purposive (sengaja) kepada pihak-pihak yang memahami kondisi pertanian Kabupaten Pemalang. Sumber data sekunder diperoleh dari Badan Pusat Statistik dan berbagai instansi yang terkait yang mendukung untuk memperkuat teori sebagai dasar dalam penelitian ini. Data kuantitatif diolah menggunakan menggunakan alat bantu software komputer yaitu Microsoft Excel 2013.
Hasil Penelitian menunjukan bahwa berdasarkan nilai LQ dan SSA terdapat dua sektor pertanian unggulan Kabupaten Pemalang yaitu sektor perikanan dan sektor tanaman hortikultura. Nilai share Pergeseran bersih sektor tanaman hortikultura memiliki nilai terbesar, sehingga dipilih sub sektor tanaman hortikultura sebagai sub sektor unggulan Kabupaten Pemalang. Berdasarkan hasil Matrik SWOT dan matrik IE terdapat 3 alternatif strategi yang akan di perioritaskan menggunakan QSPM. Hasil prioritas strategi dalam pengembangan sub sektor hortikultura yaitu Strategi pengembangan produk dengan menerapkan teknologi tepat guna dalam budidaya hingga pasca panen.
Kata Kunci : Sub Sektor pertanian unggulan,, SWOT, QSPM , Pemalang


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) AGR 031 2020
AGR 031 2020
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
AGR 031 2020
Penerbit Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
xviii, 163 hlm; 29 cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
AGR 031 2020
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog