Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Analisis penerapan sistem pertanian organik di kelompok tani mandiri Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur
Kelompok Tani Mandiri adalah salah satu kelompok tani di Kabupaten Cianjur yang menjalankan budidaya sayuran organik. Dalam mengembangkan usahanya, kelompok tani menghadapi beberapa masalah, salah satunya adalah penurunan luas lahan dan jumlah anggota tani.
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menganalisis kesesuaian penerapan SNI 6729 : 2016 dalam budidaya sayuran organik pada Kelompok Tani Mandiri; dan (2) Mengetahui kendala dalam budidaya sayuran organik pada Kelompok Tani Mandiri dan memberikan alternatif solusi yang dapat direkomendasikan bagi peningkatan produksi sayuran organik Kelompok Tani Mandiri.
Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode observasi dan wawancara secara sistematik dengan panduan wawancara berupa kuesioner kepada 11 orang narasumber. Metode analisis data yang digunakan adalah gap analysis dan diagram tulang ikan (fishbone), serta dibantu dengan pengolahan data menggunakan software Excel 2013.
Hasil penelitian menunjukan klausul pada persyaratan sistem pertanian organik memperoleh persentase sebesar 74,4%, klausul penanganan, pengangkutan, penyimpanan, pengolahan, dan pengemasan memperoleh persentase sebesar 60%, klausul pelabelan dan klaim memperoleh persentase sebesar 80%, dan klausul ketelusuran dan dokumentasi rekaman memperoleh persentase sebesar 80% dan hasil rata-rata perolehan sebesar 73,6%. Sementara itu, kendala utama yang dihadapi oleh Kelompok Tani Mandiri disebabkan oleh 4 faktor yaitu manusia, cara kerja, bahan baku, dan lingkungan.
Kata Kunci : Pertanian Organik, SNI 6729 : 2016, kelompok tani
Ketersediaan
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
AGR 032 2020
|
Penerbit | Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta : Jakarta, Ciputat., 2020 |
Deskripsi Fisik |
xv, 107 hlm; 29 cm.
|
Bahasa |
Bahasa Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
AGR 032 2020
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Siti Rochaeni
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Informasi
Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog