Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Profil Protein Seropositif Dan Seronegatif Bovine Viral Diarrhea Virus (Bvdv) Pada Sapi-Sapi Impor
Seiring impor sapi yang dilakukan pemerintah untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat, mengakibatkan salah satu penyakit menular yaitu Bovine Viral Diarrhea Virus (BVDV) dapat masuk ke Indonesia. Bovine Viral Diarrhea (BVD) diprioritaskan pemberantasannya karena dapat menyebabkan kematian pada sapi dan menimbulkan kerugian ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil protein berdasarkan berat molekul (BM) pada hasil ELISA antibodi terhadap BVDV. Sapi yang diperiksa menggunkan ELISA adalah sapi Peranakan Ongole, Limosin, Simental, Angus, Brangus, Brahman, Wagyu, dan Frisien Holstein di Balai Embrio Ternak (BET), Bogor, Indonesia. Penelitian ini dilakukan dengan analisis SDS-PAGE terhadap seropositif dan seronegatif BVDV pada serum sapi. Sebanyak 43 serum sapi yang diujikan, 21 sampel seropositif BVDV (49%) dan 22 sampel seronegatif BVDV (51%). Hasil SDS-PAGE menunjukkan pita protein dengan BM 151, 397 kDa yang diduga IgG seropositif BVDV pada sapi Friesian Holstein dan pita dengan BM 55, 350 kDa yang diduga antigen seropositif BVDV pada sapi Frisien Holstein dan Wagyu. Sementara itu, pita protein IgG dan antigen virus BVDV tidak terdapat pada seluruh sapi yang memiliki seronegatif antibodi BVDV. Pada seropositif BVDV ditemukan pita protein Ig dan pita protein yang diduga sebagai antigen BVDV, sedangkan pada seronegatif BVDV tidak terdapat pita protein Ig dan antigen BVDV. Hasil penelitian diharapkan dapat sebagai data yang membantu tindakan pencegahan dan pemberantasan BVDV di Indonesia.
Kata kunci: BVDV, Immunoglobulin, Profil protein, SDS-PAGE, ELISA
Ketersediaan
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
082 BIO 2019
|
Penerbit | Fak.Sains Tenologi UIN JKT : Jakarta., 2019 |
Deskripsi Fisik |
54 hlm,; 28 cm.
|
Bahasa |
Bahasa Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
082
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Informasi
Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog