No image available for this title

Text

Analisis radionuklida 137Cs pada sampel jagung (Zea mays L) di Kabupaten Agam dengan menggunakan spektrometer gamma



Radionuklida sesium (137Cs) merupakan salah satu zat radioaktif hasil fisi bahan bakar uranium dan plutonium di reaktor nuklir. Kontaminasi radionuklida sesium dapat terjadi karena adanya kecelakaan nuklir, pembuangan limbah industri dan limbah medis. Penelitian dilakukan di Kabupaten Agam, karena lokasi ini merupakan salah satu penghasil jagung terbesar ketiga di Provinsi Sumatera Barat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi radionuklida 137Cs pada tanaman jagung (Zea mays) di Kabupaten Agam dan pengaruh tempat sampling yang berbeda-beda. Metode penelitian diawali dengan pengambilan sejumlah sampel jagung dengan teknik purposive sampling lalu dipreparasi dan diukur dengan menggunakan instrumen spektrometer gamma. Hasil penelitian menunjukkan konsentrasi Cs-137 pada sampel jagung sangat bervariasi antara 0,00177 Bq/Kg - 0,01428 Bq/Kg. Konsentrasi Cs-137 tertinggi diperoleh pada sampel jagung di Kecamatan Tanjung Mutiara kemungkinan disebabkan karena sampel jagung diambil di daerah dekat pantai yang mana Cs-137 larut dalam air sehingga dengan mudah terdispersi dalam perairan laut. Secara umum konsentrasi Cs-137 pada sampel jagung di Kabupaten Agam masih berada di bawah ambang batas yang ditetapkan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1031 Tahun 2011 yaitu sebesar 500 Bq/Kg.
Kata Kunci : Sesium, jagung, spektrometer gamma, Kabupaten Agam


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) 125 KIM 2021
125 KIM 2021
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
125 KIM 2021
Penerbit Prodi Kimia Sains Teknologi UIN JKT : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
ix, 84 hlm; 28 cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
125
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog