No image available for this title

Text

Analisis penerimaan pengguna E-Wallet DANA menggunakan Metode Technology Acceptance Model (TAM) dan Religiusitas Muslim Daily Religiosity Assessment Scale (MUDRAS)



E-wallet berkembang dengan pesat di Indonesia, seperti penelitian yang diteliti oleh App Annie dan iPrice Group tahun 2019 salah satunya DANA. Kemunculan e-wallet DANA terbilang baru dibandingkan langsung menduduki urutan ke-3 menggeser posisi LinkAja. Masih adanya keluhan negatif yang dirasakan pengguna, di antaranya terjadinya error dengan tidak memberikan atau mengirimkan cashback dari promo yang dijanjikan, tidak masuknya saldo dalam pengisian saldo (top-up), adapun yang beranggapan bahwa DANA hanya mencari keuntungan semata. Selain itu menurut pandangan syariah atau hukum Islam, perlu adanya perlindungan konsumen agar tidak ada yang saling dirugikan. Menurut lembaga DSN-MUI diperbolehkanya e-wallet dalam hukum Islam, namun adapun yang mengganggap e-wallet terdapat unsur riba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerimaan pengguna dan religiusitas dalam menggunakan e-wallet DANA. Model yang digunakan yaitu Technology Acceptance Model (TAM) dan menambahkan satu variabel Belief dari Theory of Reasoned Action (TRA) dan dua variabel yaitu: Sinful Act dan Recommended Act dari Muslim Daily Religiosity Assessment Scale (MUDRAS). Penyebaran kuesioner dilakukan secara online dengan teknik purposive sampling. Terkumpul 246 responden dalam waktu 3 minggu mulai 11 Januari sampai 01 Februari 2021. Metode yang digunakan adalah kuantitatif, dengan teknik analisis data PLS SEM bantuan tools SmartPLS 3.0. Hasilnya terdapat dua dari sepuluh hipotesis yang ditolak yaitu: Belief (BLF) terhadap Behavioral Intention to Use (BIU) dimana mayoritas pengguna adalah mahasiswa atau pelajar yang memiliki rentan usia 18-25 tahun kurang memahami hukum Islam seperti riba dalam penggunaan e-wallet dan ditolaknya Perceived Ease of Use (PEOU) terhadap Behavioral Intention to Use (BIU) karena DANA terbilang baru sehingga tingkat kemudahannya belum dirasakan betul. Sedangkan hipotesis terkuat Perceived Usefulness (PU) terhadap Attitude toward Using (ATU).
Kata Kunci: Analisis, E-wallet DANA, Penerimaan Pengguna, Religiusitas, Technology Acceptance Model, Theory of Reasoned Action, Muslim Daily Religiosity Assessment Scale


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (SKRIPSI) 233 SI 2021
SI233
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
233 SI 2021
Penerbit Prodi SI Sains Teknologi UIN JKT : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
xvii, 190 hlm; 28 cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
233
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog