Image of Identifikasi litofasies dan perhitungan petrofisika pada reservoar berdasarkan data log sumur di wilayah ‘Z’ cekungan Jawa Timur Utara

Text

Identifikasi litofasies dan perhitungan petrofisika pada reservoar berdasarkan data log sumur di wilayah ‘Z’ cekungan Jawa Timur Utara



Di daerah penelitian Cekungan Jawa Timur Utara merupakan daerah penghasil hidrokarbon. Untuk pengembangan lapangan, diperlukan analisis fasies dan reservoir berdasarkan petrofisika dan batuan litofasies. Dalam penelitian ini metode yang digunakan yaitu analisis litofasies dan petrofisika berdasarkan log sumur. Data penelitian menggunakan 3 data Sumur. Tahapan metode petrofisika diantaranya perhitungan Volume Clay, Perhitungan porositas dan perhitungan Water Saturated. Dari metode tersebut dapat diperoleh informasi formasi batuan dalam berbagai macam kedalaman sumur dan jenis batuan-batuannya. Berdasarkan log gamma ray dan laporan sumur litofasies di daerah penelitian diantaranya: batu gamping (limestone), batu pasir (sandstone), tanah liat (clay), batu lempung (claystone), batu lanau (siltstone), batu bara (coal), serpih (shale). Berdasarkan data log gamma ray, reservoar di daerah penelitian yaitu batupasir dan batugamping yang memiliki log gamma ray relatif rendah. Berdasarkan perhitungan petrofisika pada semua sumur didapatkan porositas 1.36% – 35.99%. Berdasarkan perhitungan petrofisika didapatkan zona hidrokarbon yaitu sumur Zahran 3 pada Formasi Ngimbang pada zona ke 8 dengan Vclay yaitu 10%, Saturasi Water 44%, Porositas 25%. Berdasarkan metode Petrofisika Well 1 & 2 terdapat zona reservoir hidrokarbon ada di kedalaman 900 – 1150 feat, dan pada Well 3 terdapat zona reservoir hidrokarbon ada di kedalaman 1350 – 1550 feat
KATA KUNCI : Reservoar;Litofasies;Formasi Batuan


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) Belum memasukkan lokasi
FIS345
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Prodi Fisika Sain Teknologi UIN JKT : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
xiii, 52 Hlm; 28 Cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog