Image of Virtual screening peptida bioaktif anti-diabetes dari hidrolisat protein kacang kedelai (glycine max. (l) merr.) sebagai penghambat enzim alfa-glukosidase (5nn8)

Text

Virtual screening peptida bioaktif anti-diabetes dari hidrolisat protein kacang kedelai (glycine max. (l) merr.) sebagai penghambat enzim alfa-glukosidase (5nn8)



Diabetes merupakan kondisi meningkatnya kadar gula darah yang merugikan kesehatan. Salah satu pendekatan untuk mengatasi diabetes yaitu melalui penghambatan enzim alfa-glukosidase, yang berperan dalam pemecahan karbohidrat menjadi glukosa di usus kecil. Penelitian ini menggunakan hidrolisat protein kacang kedelai untuk mencari peptida anti-diabetes secara virtual. Setelah menghasilkan 1.675 fragmen dari hidrolisis in silico di situs PeptideCutter, 827 peptida bioaktif diidentifikasi menggunakan PeptideRanker. Dari peptida-peptida ini, dipilih 72 yang pendek (2-5 asam amino) untuk diuji pada enzim Alfa- Glukosidase (5NN8) menggunakan teknik molecular docking di software PyRx 8.0. Tujuh peptida menunjukkan afinitas pengikatan dan konstanta inhibisi yang lebih baik daripada akarbose sebagai kontrol positif, dan diuji lebih lanjut untuk druglikeness di situs Lipinski Rule of Five dan farmakokinetika di Pre-ADMET. Penelitian ini menemukan bahwa peptida bioaktif PHF memiliki potensi sebagai obat anti-diabetes alternatif karena memiliki afinitas pengikatan yang kuat, yaitu - 7,7 kkal/mol, dibandingkan dengan -7,5 kkal/mol untuk akarbose, serta konstanta inhibisi yang rendah, yaitu 2,27 μM dibandingkan dengan 3,28 μM untuk akarbosa. Selain itu, profil druglikeness dan farmakokinetika PHF juga menunjukkan hasil yang lebih baik dari akarbose
Kata Kunci : Anti-diabetes;alfa-glikosidase;hidrolisat kacang kedelai;molecular docking


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) Belum memasukkan lokasi
KIM423
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Prodi Kimia Sains Teknologi UIN JKT : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
viii, 60 Hlm; 28 Cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog