Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Identifikasi Seismisitas Dan Periode Ulang Gempa Bumi Dengan Metode Least Square Di Daerah Banten Dan Sekitarnya
Provinsi Banten merupakan bagian dari pergerakan divergen antara Lempeng Benua Eurasia (Eropa-Asia) bertumbukan dengan lempeng Samudra Indo-Australia. Tunjaman lempeng tersebut menghasilkan energi yang dapat dilepaskan dalam bentuk gempabumi. Tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui tatanan tektonik Banten dan sekitarnya berdasarkan data gempa bumi periode 1963-2019 dengan batas Geografis 5.0° LU-8.0° LS dan 104. 0° BT-107. 0° BT . Parameter seismoteknik suatu wilayah dapat dihitung dengan menggunakan hubungan Frekuensi-Magnitudo dengan persamaan Guttenberg-Ritcher dan menggunakan metode Least Square. Hasil analisis menunjukkan bahwa gempa dengan seismisitas besar mempunyai periode ulang yang lebih singkat dan peluang terjadinya lebih besar. Sedangkan gempa dengan seismisitas kecil mempunyai periode ulang lebih panjang dan peluang terjadinya lebih kecil. Data yang digunakan adalah data gempabumi meliputi waktu kejadian, koordinat episenter, dan magnitudo. Berdasarkan hasil penelitian yang didapat dari data gabungan USGS dan BMKG pada magnitude SR. Hasil penelitian menunjukkan nilai a berkisar antara 1.40-10.04, dan nilai b berkisar antara 0.23-1.66, indeks seismisitas berkisar antara 0.06-1.32, dan periode ulang berkisar antara 48-1626 tahun.
Kata kunci : Indeks seismisitas, Metode Least Square, Periode Ulang
Ketersediaan
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
036 FIS 220
|
Penerbit | Fak.Sains Tenologi UIN JKT : Jakarta., 2020 M/1414 H |
Deskripsi Fisik |
59 hlm,; 28 Cm.
|
Bahasa |
Bahasa Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
F36 FIS 220
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Informasi
Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog