Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Analisis Pendapatan dan Tingkat Kesejahteraan Perajin Tempe di Kampung Industri kecil perajin tempe kedaung, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan
Kampung Industri Kecil Perajin Tempe Kedaung, Kecamatan Pamulang,
Kota Tangerang Selatan merupakan suatu kawasan industri tempe yang diresmikan
pada tahun 2016 oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Tangerang
Selatan. Di kampung industri tempe ini terdapat 36 orang perajin tempe yang
menjadikan usaha tempe sebagai mata pencaharian utama dan satu - satunya. Maka,
perlu dilakukan penelitian untuk melihat kondisi ekonomi dan sosial perajin tempe.
penelitian ini bertujuan untuk (1) Menganalisis struktur biaya, efisiensi usaha dan
pendapatan perajin tempe di Kampung Industri Kecil Perajin Tempe. (2)
Menganalisis distribusi pendapatan perajin tempe di Kampung Industri Kecil
Perajin Tempe. (3) Menganalis tingkat kesejahteraan perajin tempe di Kampung
Industri Kecil Perajin Tempe.
Data pada penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data primer
didapat dari pengamatan dan wawancara pada responden. Data sekunder didapat
dari Badan Pusat Statistik (BPS), KSU. Timbul Jaya, Kelurahan Kedaung, dan
berbagai penelitian terdahulu yang menjadi bahan rujukan bagi penelitian ini.
Analisis yang dilakukan menggunakan metode analisis struktur biaya, analisis
pendapatan, R/C ratio, Indeks Gini, Kurva Lorenz, dan Kriteria Kesejahteraan
menurut BPS 2014. Serta dibantu pengolahan data menggunakan software Excel
2016.
Hasil penelitian ini diketahui bahwa rata - rata biaya usaha tempe di
Kampung Industri Kecil Perajin Tempe sebesar Rp 805.702,-/hari dan rata - rata
pendapatan sebesar Rp 310.370,-/hari yang bersumber dari penjualan tempe dan
ampas tempe. R/C ratio usaha tempe sebesar 1,38 (R/C ratio>1), yang berarti usaha
tempe sudah layak dijalankan. Distribusi pendapatan berdasarkan Indeks Gini
memiliki nilai 0,358 (GI
Ketersediaan
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
1308 AGR 2019
|
Penerbit | Fak.Sains Tenologi UIN JKT : Jakarta., 2019 M/1440 H |
Deskripsi Fisik |
xvii, 93 hlm,; 28 Cm.
|
Bahasa |
Bahasa Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
1308
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Edmon Daris
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Informasi
Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog