No image available for this title

Text

Keanekaragaman jenis burung di situ Cibeureum Kecamatan Tambun Kabupaten Bekasi



Situ-situ di Kabupaten Bekasi pada umumnya merupakan bagian dari saluran irigasi yang berfungsi sebagai tampungan air untuk menyuplai air ke sawah atau kebun maupun tampungan air sebagai pengendali banjir. Burung yang berada di Situ Cibeureum memiliki keanekaragaman jenis yang perlu dijaga kelestariannya, selain itu perlu diketahui status konservasinya. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi keanekaragaman jenis burung yang berada di Situ Cibeureum, Kecamatan Tambun, Kabupaten Bekasi. Pengamatan burung dilakukan dengan metode survei sedangkan pengamatan data burung dilakukan dengan metode titik hitung (point count). Hasil yang didapatkan adalah nilai jenis keanekaragaman sedang (H’= 2,15) dengan indeks kemerataan (E= 0,84) sehingga tidak ada dominasi atau tidak ada tekanan terhadap ekosistem dan nilai indeks kekayaan menunjukkan keanekaragman yang buruk (R =2,2). Keanekaragaman jenis burung di Situ Cibeureum menunjukkan kategori sedang, dengan demikian ekosistem yang ada termasuk cukup memadai dan baik. Status konservasi burung berdasarkan IUCN sebanyak 13 jenis burung yang ditemukan termasuk dalam kategori LC (least concern).
Kata Kunci: Keanekaragaman; Status Konservasi; Situ Cibeureum


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) 184 BIO 2022
BIO184
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
184 BIO 2022
Penerbit Fak.Sains Dan Teknologi UIN JKT : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
xiv, 27 hlm,; 28 Cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
184
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog