No image available for this title

Text

Pemodelan jumlah kasus kematian ibu menggunakan metode geographically weighted zero-inflated poisson regression (gwzipr)



Penelitian ini membahas pengembangan model Zero-Inflated Poisson
Regression (ZIPR) dengan mempertimbangkan efek spasial yaitu Geographically
Weighted Zero-Inflated Poisson Regression (GWZIPR). GWZIPR memberikan
hasil estimasi parameter lokal untuk setiap lokasi pengamatan. Penelitian ini
bertujuan untuk memodelkan jumlah kasus kematian ibu dan menentukan faktorfaktor
yang memengaruhi jumlah kasus kematian ibu di 91 kecamatan di Eks
Karesidenan Pekalongan menggunakan metode GWZIPR. Variabel prediktor yang
digunakan adalah persentase penanganan komplikasi kebidanan, persentase ibu
bersalin mendapatkan pelayanan kesehatan, persentase ibu hamil mendapatkan
tablet tambah darah, persentase ibu hamil mendapatkan pelayanan kesehatan,
persentase cakupan imunisasi TD2+ pada ibu hamil dan rasio bidan per 100.000
penduduk. Hasil penelitian menghasilkan 5 kelompok berbeda untuk model
Poisson state dan 2 kelompok berbeda untuk model zero state. Secara keseluruhan,
terdapat variabel signifikan yang memengaruhi jumlah kasus kematian ibu di
seluruh kecamatan yaitu variabel persentase penanganan komplikasi kebidanan dan
persentase ibu hamil mendapatkan pelayanan kesehatan.
Kata Kunci: GWZIPR, Poisson State, Zero State, Kematian Ibu


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) 190 MAT 2022
MAT190
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
190 MAT 2022
Penerbit Fak.Sains Dan Teknologi UIN JKT : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
xvi, 68 hlm,; 28 Cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
190
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog