Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Budi daya dan identifikasi molekuler jamur tiram merah (Pleurotus spp.) koleksi Indonesian Culture Collection (Ina CC), Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)
Jamur tiram (Pleurotus spp.) merupakan salah satu jenis jamur pangan (edible mushroom) yang banyak dibudidayakan di Indonesia karena cita rasa dan nilai gizinya yang tinggi. Salah satu jenis jamur tiram yang belum banyak dibudidayakan adalah jamur tiram merah. Dalam budi daya jamur tiram, komposisi media tanam merupakan salah satu faktor penentu terhadap keberhasilan pertumbuhan jamur. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan suhu yang tepat dalam pertumbuhan miselium kultur murni, serta mendapatkan komposisi media tanam terbaik melalui penambahan dedak (D) dan jagung (J) pada media serbuk gergaji untuk meningkatkan produksi jamur tiram merah. Selain itu dilakukan identifikasi secara molekuler untuk mengetahui nama ilmiah jamur tiram merah. Terdapat sembilan perlakuan yang diujikan, yaitu: A1 (D10%+J5%), A2 (D10%+J7,5%), A3 (D10%+J10%), B1 (D15%+J5%), B2 (D15%+J7,5%), B3 (D15%+J10%), C1 (D20%+J5%), C2 (D20%+J7,5%), C3 (D20%+J10%). Parameter yang diamati meliputi laju pertumbuhan miselium dan berat tubuh buah jamur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suhu 27°C memiliki laju pertumbuhan miselium kultur murni paling cepat yaitu 5,38 mm/hari. Komposisi media tanam pada perlakuan A1 (D10%+J5%) menghasilkan nilai tertinggi dengan laju pertumbuhan miselium 5,278 mm/hari serta berat tubuh buah 110,53 g. Hasil analisis molekuler dengan metode 5,8s rDNA menunjukkan bahwa jamur tiram merah yang digunakan dalam penelitian ini teridentifikasi sebagai Pleurotus djamor.
Kata kunci: Dedak; Jagung; Jamur tiram merah; Suhu
Ketersediaan
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
230 BIO 2022
|
Penerbit | Prodi Biologi Sains Teknlogi UIN JKT : ., 2022 M / 1444 H |
Deskripsi Fisik |
x, 40 hlm; 28 cm.
|
Bahasa |
Bahasa Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
230
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Priyanti
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Informasi
Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog