Image of Implementasi logika fuzzy mamdani pada prototipe sistem penanganan dini banjir perumahan menggunakan perangkat internet of things

Text

Implementasi logika fuzzy mamdani pada prototipe sistem penanganan dini banjir perumahan menggunakan perangkat internet of things



Banjir merupakan salah satu bencana alam yang sering terjadi di Indonesia, terutama selama musim hujan. Fenomena ini disebabkan oleh curah hujan yang tinggi. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, bencana banjir terjadi mencapai 1.255 kejadian di tahun 2023, dan 685 kejadian dari 1 Januari hingga 11 Juli tahun 2024. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan prototipe sistem penanganan dini banjir berbasis teknologi Internet of Things (IoT) dan logika fuzzy Mamdani. Pembeda utama dari penelitian ini bukan hanya berfokus pada mendeteksi dini banjir, akan tetapi berfokus juga pada monitoring banjir melalui dashboard Node-RED. Prototipe disertai sensor ultrasonik untuk mendeteksi ketinggian banjir, data dari sensor kemudian diproses menggunakan algoritma fuzzy Mamdani. Sistem dirancang untuk menutup pintu air otomatis, mengaktifkan pompa air, dan dongkrak elektrik mengangkat barang-barang elektronik saat tingkat air mencapai ambang batas tertentu. Informasi dari sensor disampaikan ke dashboard Node-RED dan mengaktifkan buzzer sebagai tanda peringatan. Hasil pengujian memberikan tingkat keberhasilan sebesar 88,8%. Implementasi logika fuzzy Mamdani berhasil mengolah input data secara matematis dalam mendeteksi ketinggian banjir. Sistem ini diharapkan dapat mengurangi kerugian materi dan memberi ketenangan bagi penghuni rumah berupa monitoring selama banjir terjadi saat penghuni rumah berada jauh dari rumahnya. Penggunaan teknologi IoT dan logika fuzzy Mamdani menunjukkan keberhasilan dalam meningkatkan kesiapsiagaan dan penanganan bencana banjir di perumahan.
KATA KUNCI : Penanganan Banjir;Node-RED, ESP32;Logika Fuzzy Mamdani


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) Belum memasukkan lokasi
TI388
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Prodi TI Sains Teknologi UIN JKT : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
xvi,101 Hlm;28 Cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog