Image of PENGARUH MODIFIKASI KIMIA
PERMUKAAN SERAT NANAS TERHADAP SIFAT-SIFAT
BIOKOMPOSIT PLA (Polylactid Acid)/SERAT DAUN NANAS

Text

PENGARUH MODIFIKASI KIMIA PERMUKAAN SERAT NANAS TERHADAP SIFAT-SIFAT BIOKOMPOSIT PLA (Polylactid Acid)/SERAT DAUN NANAS



Serat alam saat ini banyak digunakan sebagai bahan alternatif penguat biokomposit untuk mengurangi polusi dan sampah dari limbah sisa panen. Penelitian ini melakukan sintesis dan karakterisasi biokomposit berpenguat serat daun nanas dalam bentuk anyaman dan short fiber. Serat dilakukan pretreatment NaOH 5% dan dimodifikasi dengan agen kopling silan 3-(trimetoksisilil)propil metakrilat (TMSPMA) (1, 3, 5%) serta kombinasi silan : glutaraldehid (GA) (1:2; 3:2; 5:2%) untuk meningkatkan ikatan antara serat daun nanas dengan matriks PLA. Metode manufaktur menggunakan compression moulding dan karakterisasi dilakukan dengan UTM, FTIR, SEM, DSC, dan TGA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pretreatment NaOH meningkatkan kekasaran permukaan dan penurunan diameter serat. Modifikasi dengan agen kopling silan meningkatkan ikatan antarmuka serat-matriks sehingga sifat mekanik biokomposit menigkat, sementara penambahan TMSPMA dengan GA menurunkan ikatan antarmuka serat-matriks sehingga sifat mekanik biokomposit menurun. Biokomposit PLA/serat daun nanas short fiber yang dimodifikasi menggunakan NaOH 5% dan TMSPMA 5% menunjukkan sifat mekanik terbaik dengan kekuatan tarik 27,33 MPa, kekuatan lentur 78,012 MPa, dan kekuatan impak 0,742 J/mm². FTIR biokomposit mengkonfimasi adanya ikatan hidrogen (3500-3600 cm⁻¹) dan ikatan Si-O-selulosa (1033 cm-1) pada serat daun nanas. Sifat termal seperti TGA menunjukkan suhu dekomposisi 303,9°C, dan DSC menunjukkan Tg 75,4°C, Tc 306,3°C, dan Tm 339,3°C. Morfologi biokomposit menunjukkan sedikit void (ruang kosong) dan melekatnya serat-matriks yang lebih kuat.
KATA KUNCI : agen kopling silan;biokomposit PLA/serat daun nanas;pretreatment NaOH;sifat mekanik


Ketersediaan

#
Perpustakaan FST (Skripsi) Belum memasukkan lokasi
KIM4392024
Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Prodi Kimia Sains Teknologi UIN JKT : Jakarta, Ciputat.,
Deskripsi Fisik
xii,72 Hlm; 28 Cm.
Bahasa
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
-
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog